Potretnegerinews.com, Kampar/Riau -Setelah lebih kurang dua tahun menjabat sebagai Komandan Batalion Infanteri 132/Bima Sakti Salo, Letkol Inf Fauzi pindah tugas ke Siantar Sumatera Utara.
Letkol Inf Fauzi digantikan oleh Mayor Inf Bambang Budi Hartanto melalui upacara Serah Terima Jabatan (sertijab) Komandan Batalion Infanteri 132/ Bima Sakti Salo tersebut dipimpin langsung Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Dany Racka Andalasawan dilapangan upacara Yonif 132/BS Salo, Selasa, 27 Februari 2024.
Sertijab dihadiri Pj Bupati Kampar Hambali,SE,MH yang diwakili Kasatpol PP Kampar Arizon,SE, para Dandim diwilayah Korem/031 WB dan Plt Camat Salo Tengku Said.
Kasatpol PP Arizon atas nama Pj Bupati Kampar, dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar menyampaikan ucapan selamat datang kepada Danyonif yang baru Letkol Inf Bambang, ucapan terimakasih juga disampaikan Arizon kepada Danyonif Letkol Inf Fauzi atas dedikasi dan partisipasinya bersama anggota terhadap masyarakat Kabupaten Kampar dalam berbagai kegiatan sosial.
Sementara itu Danrem , usai sertijab pada acara Ramah Tamah menyampaikan ucapan selamat bergabung di prajurit Korem 031/Wira Bima Pekanbaru.
"Semoga Letkol Bambang yang diberi amanah memimpin Danyonif 132/BS, kedepan bisa membuat Yonif 132/BS lebih berkembang dengan program kemasyarakatan dan terkhusus menjaga nama baik Korp Yonif 132 di NKRI ini."tegas Dany". (red)